Belajar Bahasa Mandarin Cara Membuat Kalimat Menggunakan Kata Keterangan

Belajar Bahasa Mandarin Cara Membuat Kalimat Menggunakan Kata Keterangan

Halo teman-teman! Kali ini kita akan belajar bahasa mandarin cara membuat kalimat menggunakan kata keterangan. Kata keterangan adalah kelas kata yang memberikan keterangan kepada kata lain, seperti kata kerja dan kata sifat kecuali pada kata benda.

Pada artikel ini mimin akan membahas kata keterangan waktu. Kata keterangan waktu dalam bahasa Indonesia biasanya diletakkan diakhir kalimat . Tetapi dalam bahasa mandarin, kata keterangan waktu diletakkan sebelum atau setelah subjek. Misal dalam kalimat “saya berangkat besok pagi”. Pada kalimat tersebut terdapat kata keterangan yaitu “besok pagi” yang diletakkan di akhir kalimat. Sementara itu apabila kalimatnya diubah kedalam struktur tata bahasa mandarin menjadi “我明天早上出发“(Wǒ míngtiān zǎoshang chūfā)

Belajar Bahasa Mandarin Cara Membuat Kalimat Menggunakan Kata Keterangan

Ketika membuat kalimat menggunakan kata keterangan, kata keterangan dapat diletakkan sebelum atau sesudah subjek. Dan tidak boleh diletakkan di akhir kalimat.

Rumus :

S + kata keterangan waktu + kata kerja + objek

Atau

Kata keterangan waktu + S + kata kerja + objek

Pada rumus yang kedua kita dapat menggunakannya apabila keterangan dirasa sangat penting.

 

Contoh kalimat :

Sederhana : 我明天不上班

Tradisional : 我明天不上班

Pinyin : Wǒ míngtiān bù shàngbān

Artinya : Saya tidak akan pergi bekerja besok

 

Sederhana : 你下午帮我一下吧

Tradisional : 你下午幫我一下吧

Pinyin :  Nǐ xiàwǔ bāng wǒ yīxià ba

Artinya : Dapatkah kamu membantuku sore ini?

 

Sederhana : 她今年毕业了

Tradisional : 她今年畢業了

Pinyin :  Tā jīnnián bìyèle

Artinya : Dia lulus tahun ini

 

Sederhana : 他们昨天去爬山

Tradisional : 他們昨天去爬山

Pinyin :  Tāmen zuótiān qù páshān

Artinya : Mereka pergi mendaki gunung kemarin

 

Sederhana : 老师今天不给我们作业

Tradisional : 老師今天不給我們作業

Pinyin :  Lǎoshī jīntiān bù gěi wǒmen zuòyè

Artinya : Guru tidak memberi kita pekerjaan rumah hari ini

 

Sederhana : 咱们一会儿看电影

Tradisional : 咱們一會兒看電影

Pinyin :  zánmen yīhuǐ’er kàn diànyǐng

Artinya : Ayo nanti nonton film

 

Sederhana : 周末我没有打算

Tradisional : 週末我沒有打算

Pinyin :  Zhōumò wǒ méiyǒu dǎsuàn

Artinya : Saya tidak punya rencana untuk akhir pekan

 

Sederhana : 明天开会吗?

Tradisional : 明天開會嗎?

Pinyin :  Míngtiān kāihuì ma?

Artinya : Apakah ada pertemuan besok?

 

Sederhana : 晚上你不能熬夜

Tradisional : 晚上你不能熬夜

Pinyin :  Wǎnshàng nǐ bùnéng áoyè

Artinya : Kamu  jangan  begadang di malam hari

 

Sederhana : 明天他们去旅游

Tradisional : 明天他們去旅遊

Pinyin :  Míngtiān tāmen qù lǚyóu

Artinya : Besok mereka pergi berwisata

 

Demikianlah belajar bahasa mandarin Cara membuat kalimat menggunakan kata keterangan. Tentunya masih banyak artikel lain lain dari admin MandarinMe yang menarik seperti cara menyatakan “mantap bossque” dalam bahasa mandarin. Semoga artikel dapat bermanfaat bagi kita semua.

Xiexie!

 

 

 

Mungkin Anda juga menyukai