Penggunaan  Kata 各自 (Gèzì) | HSK 5 BAB 3

Penggunaan  Kata 各自 (Gèzì) | HSK 5 BAB 3

 

Dajia hao !

 

Halo teman-teman apa kabar? Semoga semuanya dalam keadaan sehat walafiyat tanpa kurang suatu apapun,aamiin.

 

Bagi kalian yang sudah mempelajari bahasa mandarin, tentunya sudah tidak asing lagi dengan HSK ya. Jadi             HSK adalah singkatan dari hanyu shuiping kaoshi (汉语水平考试) yaitu suatu standart ujian bahasa mandarin yang setara dengan toefl dalam bahasa Inggris.

 

Apabila saat ini kalian sudah sampai pada level HSK 5, selamat ya ! Itu artinya kalian sudah menguasai lebih dari setengah level dari HSK.  Mungkin ini di level ini akan sedikit lebih sulit daripada level HSK 4 karena jumlah kosakata yang harus dihafalkan lebih banyak yaitu 2500 kosakata. Akan tetapi jika kalian belajar dengan rajin dan konsisten insyaallah kalian bisa dengan cepat menguasai level HSK 5 ini.

 

Penggunaan  Kata 各自 (gèzì) | HSK 5 BAB 3

 

Pada HSK 5 BAB 3  terdapat catatan kata 各自。Apabila teman-teman belum mempelajari HSK 5 BAB 1 silakan klik disini untuk mempelajarinya. Dan apabila belum mempelajari BAB 2 silakan klik disini.

 

各自(gezi) adalah kata ganti (代词) yang berarti sendiri-sendiri / masing-masing.

 

Contoh :

 

中场休息时间到了, 比赛双方队员各自回场外休息。

Zhōng chǎng xiūxí shíjiān dàole, bǐsài shuāngfāng duìyuán gèzì huí chǎng wài xiūxí.

Waktu istirahat sudah tiba, setiap pemain kedua tim akan kembali ke pinggir lapangan untuk beristirahat.

(jadi yang dimaksud  各自 disini adalah setiap 队员 (pemain))

 

刘经理认真看了三家广告公司各自提交的计划。

Liú jīnglǐ rènzhēn kànle sānjiā guǎnggào gōngsī gèzì tíjiāo de jìhu

Manajer Liu dengan cermat membaca rencana yang diajukan oleh tiga perusahaan periklanan.

(jadi yang dibaca ada 3 rencana dari 3 perusahaan yang berbeda)

 

吃饭的人各自付款

Chīfàn de rén gèzì fùkuǎn

Orang yang makan bayar sendiri-sendiri.

 

学生的成功靠各自的努力。

xuéshēng de chénggōng kào gèzì de nǔlì.

Keberhasilan para murid mengandalkan kerja kerasnya sendiri-sendiri.

 

 

大家要认真完成各自的工作

Dàjiā yào rènzhēn wánchéng gèzì de gōngzuò

Setiap orang harus rajin menyelesaikan pekerjaannya masing-masing.

 

Demikianlah penggunaan kata 各自. Tentunya masih terdapat banyak artikel lainnya dari admin MandarinMe yang menarik diantaranya adalah perbedaan 悄悄 dan 偷偷。 Kami akan merasa sangat senang jika teman-teman memberikan saran yang berguna demi mengembangkan website kami. Jangan sungkan untuk menuliskannya dikomentar ya, pasti kami tindak lanjuti. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi kita semua, aamiin.

 

Xiexie, zaijian!

 

Mungkin Anda juga menyukai